JAYAPURA- Tokoh masyarakat Depapre, Kabupaten Jayapura, Niko Domotow, mengimbau warga Papua agar tidak terprovokasi oleh informasi menyesatkan yang disebarkan kelompok Organisasi Papua Merdeka (OPM).
Ia menilai, belakangan ini OPM gencar menebar berita bohong dan hasutan di berbagai platform media sosial untuk memicu keresahan masyarakat.
“Saya mengajak seluruh masyarakat Papua untuk bersama aparat keamanan TNI dan Polri menjaga kedamaian serta kondusifitas di Tanah Papua,” ujar Niko Domotow, Senin (23/9/2025).
Menurutnya, penyebaran informasi palsu menjadi salah satu faktor yang dapat memecah persatuan dan menimbulkan ketakutan di tengah masyarakat.
“Kita semua harus mampu memilah informasi yang benar dan tidak mudah terhasut. Dengan begitu, masyarakat bisa beraktivitas dengan aman tanpa rasa takut terhadap ancaman dan intimidasi OPM,” tegas Niko.
Ia juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan dan mendorong terciptanya situasi Papua yang damai dan harmonis.
“Semoga Tuhan Yesus memberkati kita semua dalam menjaga kedamaian di Tanah Papua,” tutup Niko Domotow. (*)
									
													




